Hot!

Other News

More news for your entertainment

Memprogram AVR Menggunakan eclipse avrdude linux


Artikel kali ini membahas cara memprogram Mikrokontroler AVR menggunakan Eclipse avrdude linux dengan bahasa pemrograman C . Kebanyakan compiler bahasa c yang tersebar di internet seperti AVRcodevision, AVRstudio merupakan compiler yang berlisensi untuk versi yang lebih jitu . Eclipse merupakan IDE opensource sehingga memeudahkan pengembang untuk menggunakan tanpa harus membeli lisensi terlebih dahulu. 

Sebelum memulai program terlebih dahulu Eclipse harus sudah terinstall di Linux (cara menginstal eclipse di linux ).

1. Gunakan Hak Akses Superadmin.


Ketika instalasi sudah selesai buka eclipse melalui terminal menggunakan hak akses superadmin (root).


2. Install Plugin AVR - eclipse avrdude linux


kemudian pada menu Help klik Install New Software,  kemudian masukkan url di bawah kedalam text box seperti pada gambar :














lanjutkan sampai instalasi selesai .



3. Membuat project di eclipse avrdude linux




Pilih File >> New >> C Project Kemudian isi nama project.


Pilih AVRCross Target Application >> Empty Project.


4. Membuat File main.c untuk Source Bahasa C yang nantinya akan di compile di eclipse avrdude linux.


A. Klik kanan pada folder projek lalu klik New >> Source File

B. masukan nama source file main.c



C. ketikkan contoh program berikut :

#define F_CPU 4000000UL
#include "util/delay.h"
#include "avr/io.h"
 
 int main() {

  DDRC = 0xFF; // Configure port C as output

  while(1) { 

   PORTC = 0xFF; // Turn ON LEDs 

   _delay_ms(250); // Wait 250ms
 
   PORTC = 0x00; // Turn OFF LEDs

   _delay_ms(250); // Wait 250ms

  }

   return 0;

 }


6. Generate File *.hex di eclipse avrdude linux.


pada folder project, klik kanan kemudian pilih Build Project.



pada directory Release , akan di dapatkan file *.hex.






7. Upload File *.hex ke Mikrokontroler dengan eclipse avrdude linux.






A. Pilih tab C/C++ Build kemudian pada pilihan Configuration klik Release.  Kemudian klik Apply.





B. Kemudian pilih tab C/C++ Build, pada tab Programmer >> Programmer configuration klik New.



D. Selanjutnya ketikkan nama konfigurasi programer yang nantinya akan dipakai dalam proses peng-upload-an data. 



E. Setelah itu pada tab Programmer Hardware pilih USBasp kemudian klik ok.





F. Kembali ke form awal, kemudian klik ok.


G. Sebelum melakukan pen-uploud-an data terlebih dahulu dilakukan adalah persiapan board mikrokontroler yang telah dihubungkan dengan USBasp dengan laptop. Setelah itu Pen-uploud-an dilakukan dengan cara mengklik tombol yang ada pada gambar.




H. apabila peng-upload-an data telah selesai maka akan tampak hasil seperti dibawah ini.



sekian tutorial memprogram-avr-menggunakan-avrdude-eclipse-linux semoga bermanfaat :)

setiap ingin menjalankan eclipse - avr-dude maka harus masuk sebagai super admin (root).


Perbedaan Mikroprosesor dan mikrokontroller


1. Microprocessor (Mikroprosesor)

Mikroprosesor digunakan sebagai pengolah utama pada semua kerja komputer,yaitu untuk menjalankan perangkat lunak, memecahkan proses aritmatika dan mengendalikan proses I/O, bertugas sebagai CPU (Central Processing Unit) atau biasa disebut pusat pengolah keseluruhan sistem, yaitu menjalankan perangkat lunak yang disimpan pada memori program.


Piranti pada mikroprosesor


Mikroprosesor tidak dapat bekerja sendiri (stand-alone) karena pada mikroprosesor tidak terdapat RAM/ROM (memori) yang fungsi utamanya adalah menyediakan sumber daya untuk digunakan di ALU, register dan kontroller yang terdapat dalam mikroprocessor. Mikroprocesor membutuhkan piranti - piranti pendukung lainnya.


2. Microcontroller (Mikrokontroler)


Mikrokontroler digunakan sebagai pengendali sistem yang di dalam nya terdapat proses pengolah keseluruhan sistem, management input dan output serta di dalamnya terdapat piranti memori yang berguna untuk menyimpan data instruksi.


Mikrokontroler beserta dekripsi PIN

Dengan kata lain mikrokontroler (microcontroller) adalah suatu Integrated Circuit yang di dalam nya terdapat piranti - piranti kompleks sehingga dapat digunakan sebagai general purpose . Perangkat mikrokontroler adalah seluruh piranti mikroprosesor + Sistem I/O dan Memori (RAM/ROM).



Memori


RAM (Random Access Memory) berguna untuk menyimpan data sementara yang mungkin diperlukan oleh mikroprosesor sewaktu menjalankan perangkat lunak.

Misalnya menyimpan nilai-nilai pada variabel, penyortiran, pembandingan dan operasi matematika
ROM (Read Only Memory) berguna untuk menyimpan alamat data perangkat lunak yang akan dijalankan oleh microprosesor.


1. EEPROM


Electrically Erasable Programmable Read Only Memory , ini digunakan untuk menyimpan sejumlah kecil variabel yang dapat berubah dari waktu ke waktu.

2. FLASH


non-volatile, memori ini bekerja lebih cepat dan dapat dihapus/tulis lebih sering dibandingkan EEPROM.

3. Static RAM


memori ini sangat berguna ketika dibutuhkan memori yang besar untuk menyimpan data dan program.

Piranti Mikrokontroller = piranti mikroprosesor + Memori + piranti I/O

berfungsi untuk mengirimkan dan menerima data dari atau ke luar sistem.

untuk menghubungkan sistem dengan dunia luar (piranti di luar mikroprosesor ) , seperti sensor dan papan ketik.

Contohnya:
salah satu piranti I/O yang bertugas mengirimkan data ke printer untuk di cetak.
piranti I/O menerima masukan data dari keyboard.
Always Remember

Clock / Denyut


Istilah yang sering di dapat dalam dunia elektronika, yang terdapat dalam sistem mikrokontroller. Pembangkit logika on/off (1/0), yang berfungsi untuk menyinkronkan kerja piranti-piranti dalam sistem elektronik. pembangkitnya bisa berupa resonator keramik, osilator kristal atau IC pewaktu 555.

PEMBANDING
MIKROKONTROLER
MIKROPROSESOR
PIRANTI I/O
ADA
TIDAK ADA
MEMORI RAM / ROM
ADA
TIDAK ADA
ARITHMATIC LOGICAL UNIT
ADA
ADA
CPU (CONTROLLER)
ADA
ADA
REGISTER
ADA
ADA




Mikroprosesor merupakan bagian dari mikrokontroler , karena mikroprosesor tidak dapat berfungsi tanpa adanya piranti lain. tabel di atas adalah tabel pembanding untuk membedakan mikrokontroler dengan mikroprosesor. Semoga Bermanfaat :)